Penilaian seorang guru
harus memiliki kriteria yang jelas, tidak dipengaruhi subjektifitas penilai. Hal
ini sesuai dengan prinsip penilaian ....
A.
Adil
B.
Objektif
C.
Terbuka
D.
Bermakna
E.
Menyeluruh
Pembahasan:
Adil, berarti penilaian tidak menguntungkan
atau merugikan peserta didik karena berkebutuhan khusus serta perbedaan latar
belakang agama, suku, budaya, adat istiadat, status sosial ekonomi, dan gender.
Objektif, berarti penilaian didasarkan
pada prosedur dan kriteria yang jelas tanpa dipengaruhi oleh subjektivitas
penilai.
Terbuka, berarti prosedur penilaian, kriteria
penilaian, dan dasar pengambilan keputusan dapat diketahui oleh pihak yang berkepentingan.
Bermakna, Penilaian hasil
belajar diharapkan mempunyai makna yang signifikan
bagi semua pihak, hendaknya mudah dipahami dan
dapat ditindaklanjuti oleh pihak-pihak yang
berkepentingan, hasil penilaian hendaknya mencerminkan gambaran
yang utuh tentang prestasi siswa yang
mengandung
informasi
keunggulan dan kelemahan, minat dan tingkat penguasaan
siswa dalam pencapaian kompetensi yang telah ditetapkan.
Menyeluruh
dan berkesinambungan,
berarti penilaian oleh pendidik mencakup semua aspek kompetensi dengan
menggunakan berbagai teknik penilaian yang sesuai, untuk memantau perkembangan
kemampuan peserta didik.
Dari uraian di
atas, maka jawabannya adalah B (objektif).