Wednesday, 4 September 2013

RPP IPA KELAS 7 SEMESTER 1 : KURIKULUM 2013 : KLASIFIKASI BENDA

RPP IPA KELAS 7 SEMESTER 1 KURIKULUM 2013




RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
PERTEMUAN 02

Satuan Pendidikan                  :  SMP/MTs
Mata Pelajaran                         :  IPA
Kelas/Semester                       :  Kelas VII /  I
Topik                                           :  Klasifikasi Benda
Sub Topik                                 :  Membedakan makhluk hidup dan tak hidup(ke-2)
Alokasi  Waktu                         :  2 X 40 menit ( 1 kali tatap muka)

A.     TUJUAN PEMBELAJARAN
Peserta didik dapat:
  1.  Melalui pengamatan lingkungan sekitar, peserta didik dapat mengembangkan  keterampilan   perilaku  rasa  ingin  tahu,  teliti,  jujur,  tekun,  tanggungjawab,  mengagumi keteraturan dan kompleksitas makhluk hidup dan benda tak hidup sebagai ciptaan Tuhan dan  saling menghargai pendapat melalui kegiatan pengamatan, diskusi kelompok.
  2. Melalui pengamatan dapat menyebutkan ciri makhluk hidup dan  benda tak hidup   di sekitar lingkungan dengan cermat dan teliti.
  3. Mengembangkan perilaku ingin  tahu,  teliti,  jujur,  tekun,  tanggung jawab dan menghargai pendapat orang lain ketika melakukan diskusi kelompok
  4. Mengembangkan sikap terbuka terhadap pendapat orang lain ketika menyajikan hasil diskusi kelompok

B.     KOMPETENSI DASAR
1.1  Mengagumi keteraturan dan kompleksitas  ciptaan Tuhan tentang aspek fisik dan kimiawi, kehidupan dalam ekosistem, dan peranan manusia dalam lingkungan serta mewujudkannya dalam  pengamalan ajaran agama yang dianutnya
2.1  Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu; objektif; jujur; teliti; cermat; tekun; hati-hati; bertanggung jawab; terbuka; kritis; kreatif; inovatif dan peduli lingkungan) dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi sikap dalam melakukan pengamatan, percobaan, dan berdiskusi
2.2  Menghargai kerja individu dan kelompok dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi melaksanakan percobaan dan melaporkan hasil percobaan
3.2  Mengidentifikasi ciri hidup dan tak hidup dari  benda-benda dan makhluk hidup yang ada di lingkungan sekitar
4.2  Menyajikan hasil analisis data observasi terhadap benda (makhluk) hidup dan tak hidup

C.     INDIKATOR
  1. Mengagumi keteraturan dan kompleksitas makhluk hidup dan benda tak hidup sebagai ciptaan Tuhan
  2. Menunjukkan sikap teliti, cermat, tekun, kritis dan bertanggung jawab ketika melakukan pengamatan   makhluk hidup dan benda tak hidup sebagai wujud  implementasi sikap dalam melakukan pengamatan, percobaan, dan berdiskusi
  3. Menunjukkan sifat kritis dalam menjelaskan ciri-ciri makhluk hidup dan benda tak hidup di sekitar kita
  4. Menyajikan hasil identifikasi ciri-ciri makhluk hidup dan benda tak hidup

D. MATERI
1.      Berbagai makhluk hidup yang berada di sekitar kita memiliki ciri mendasar yang hampir sama dengan makhluk yang lainnya. Ciri tersebut adalah bernapas, bergerak, tumbuh dan berkembang, membutuhkan makanan dan minuman, berkembangbiak, peka terhadap rangsang serta menyesuaikn diri dengan lingkungan.
2.      Setiap saat makhluk hidup membutuhkan energi untuk aktivitas hidupnya. Energi yang dimiliki oleh makhluk hidup berasal dari makanan yang mereka makan. cara makhluk hidup mendapatkan energi dari makanan yang dimakannya melalui proses  pernapasan . 
Alat pernapasan yang dimiliki oleh makhluk hidup, seperti insang, trakea paru-paru, stomata dan lenti sel.
3.      Alat gerak yang dimiliki makhluk hidup diantaranya flagel, bulu getar, sirip, sayap, tangan, kaki.
4.      Pengertian pertumbuhan (growth) adalah proses pertambahan volume yang bersifat irreversibel ( tak dapat kembali ke semula ) pertambahan volume ini di sebabkan karena pertambahan jumlah sel dan pertambahan ukuran sel.Pertumbuhan bersifat kuantitatif artinya bisa diukur dengan alat ukur, Sedangkan perkembangan (development) adalah proses perubahan kearah kedewasaan (maturation) dan bersifat kualitatif .
5.      Makhluk Hidup memerlukan makan dan minum, salah satu fungsi makanan dan minuman bagi makhluk hidup adalah sebagai sumber energi.
6.       Untuk melestarikan kelangsungan hidupnya makhluk hidup berkembangbiak /reproduksi. Berkembangbiak dapat dilakukan secara generative (sexual) atu vegetative (asexual).
7.      Beradaptasi atau menyesuaikan diri terhadap lingkungan di lakukan dengan tujuan agar  makhluk hidup dapat bertahan hidup di lingkungannya.

E.  PENDEKATAN/STRATEGI/METODE PEMBELAJARAN
1.  Pendekatan                :  Scientific
2.  Metode                        :  Observasi dan Diskusi
3.  Model                          :  Discovery Learning
F.  MEDIA, ALAT DAN SUMBER PEMBELAJARAN
1.  Media
     Lingkungan , Film , Laptop, LCD 
2.  Alat dan Bahan  (benda-benda di sekitar sekolah)
a.    Hewan  dan tumbuhan yang ada di sekitar sekolah
b.    Kursi
c.    Meja
d.    Batu,. dll
3.   Sumber Belajar
a.        Buku  IPA SMP kelas VII, Puskurbuk 2013 
b.        Beberapa makhluk hidup dan benda tak hidup
c.        LKS  Ciri-ciri makhluk hidup
d.        Artikel  Ciri-ciri makhluk hidup
G. KEGIATAN  PEMBELAJARAN
Pertemuan Kedua ( 2 JP)
Kegiatan
Langkah-Langkah Model Discovery
Deskripsi Kegiatan
Alokasi
Pendahu
Luan
1.    Menciptakan Situasi (Stimulasi)
1.1.  Pemusatan perhatian : 
a.    Guru memperlihatkan video yang menayangkan tentang aktivitas kambing bergerak dan makan
Setelah menyaksikan video,    kemudian     guru mengajukan pertanyaan seperti :
·      Ciri apakah yang dimiliki oleh kambing tersebut?
·      Apakah semut, belalang, kursi, meja juga memiliki ciri yang sama dengan kambing?
b.    Guru  menyampaikan  tujuan dari pembelajaran .
10 menit
Kegiatan Inti
2. Pembagian  
    Tugas  dan
    Identifikasi
    Masalah







3. Observasi




4. Pengumpulan
    data








5.Pengolahan  data dan analisis


6. Verifikasi



2.1          Menyampaikan  informasi  tentang  kegiatan  yang  akan dilakukan  yaitu  mengidentifikasi ciri-ciri makhluk hidup.

2.2          Membagi  lembar kerja yang berisi tabel pengamatan.  

2.3          Membagi peserta didik dalam     kelompok, masing-masing terdiri dari 4

3.1.  Peserta didik mengamati
        Benda- benda di sekitar sekolah
        secara kelompok.

  4.1  Mengumpulkan ciri-ciri benda-
       benda  dan mencatatnya pada
       tabel  pengamatan

4.2 Diskusi kelompok  untuk
      Mengkaji tabel hasil
      pengamatan   pada LKS yang
      berisi ciri-ciri benda yang telah
      diamati   kelompok
 
5.1. Mengolah  dan  menganalisis  data  diperoleh saat pengamatan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan pada LKS

4.1.  Setiap kelompok menuliskan hasil pengamatannya dalam kertas plano
4.2.  Presentasi hasil pengamatan
4.3.  Merumuskan kesimpulan

60 menit
Penutup
7. Generalisasi
7.1. Peserta didik dan guru mereview hasil kegiatan pembelajaran   
7.2. Guru  memberikan  penghargaan  (misalnya  pujian  atau bentuk  penghargaan  lain  yang  relevan)  kepada kelompok yang berkinerja baik
7.3. Peserta didik  menjawab  kuis  tentang  ciri-ciri makhluk hidup
7.4. Pemberian tugas untuk mempelajari pengklasifikasian benda tak hidup
10 menit

H. PENILAIAN
1.                 Metode dan bentuk instrumen
METODE
BENTUK EKSPERIMEN

  1. Sikap
  2. Tes tertulis untuk mengukur kemampuan kognitif

Ø  Lembar pengamatan sikap dan rubrik
Ø  Tes uraian  dan pilihan ganda


a.    Penilaian sikap individu
                 Format Lambar Pengamatan Sikap Peserta Didik
                 Tanda cek (√) jika  sikap sesuai penyataan
                 Tanda strip (- ) jika sikap tidak sesuai pernyataan
NO
NAMA
SIKAP
1
2
3
4
 5
Jumlah
1







2







3















           
         Aspek sikap yang dinilai:
1.      Rasa ingin tahu terhadap  ciri makhluk hidup
2.      Objektif dalam mengelompok data pengamatan
3.      Teliti dalam mengidentifikasi  makhluk hidup
4.      Jujur dalam mengisi tabel pengamatan
5.      Tanggung jawab dalam diskusi kelompok

       Rubrik Penilaian:
1.      Jika  tampak 5 sikap (√), score 10
2.      Jika  tampak 4 sikap (√), score 8
3.      Jika  tampak 3 sikap (√), score 6
4.      Jika  tampak 2 sikap (√), score 4
5.      Jika  tampak 1 sikap (√), score 2
b.  Tes Tertulis
                  I.    Soal Essay
Jawablah soal berikut dengan benar dan jelas!
1.    Jelaskan ciri mendasar yang dimiliki makhluk hidup sehingga dapat membedanya dengan benda mati!
2.    Bagaimana cara makhluk hidup menjaga kelangsungan hidup jenisnya?
3.    Apakah perbedaan antara pertumbuhan dan perkembangan?
4.    Apakah yang terjadi pada makhluk hidup jika terjadi perubahan pada lingkungannya?
5.      Tuliskan 2 fenomena alam yang menjadi petunjuk bahwa     tumbuhan dapat bergerak!
                II.    Soal Pilihan ganda
Jawablah soal berikut ini dengan  memilih salah satu jawaban yang paling tepat.
1.    Ciri makhluk yang ditunjukkan pada gambar berikut adalah.


a.       Berkembangbiak
b.      Bergerak
c.       Tumbuh & berkembang
d.      membutuhkan makanan

 
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjx0RKxBW7kihHa2ZyzBHX9CdHggJ_7jpi-2qMpj1B34VNgzGyeHHzvHQaJ1XKh3JuarUcgClPP05BM6LorURU7iOp6nDxYJo6i9oAYPA2PV-EfZTMxs88qd2TclmKdznfdBePAoqSNQ11r/s1600/ibu+ayam.jpg







2.    Gambar berikut menunjukkan ciri makhluk hidup ….
  1. Berkembangbiak
  2. Tumbuh
  3. Bernafas
  4. Adaptasi

 
http://learningjust4u.files.wordpress.com/2012/07/image002.jpg?w=640                                               







3.    Sebagai makhluk hidup, tumbuhan juga melakukan gerakan. Tumbuhan bergerak karena ….
a. rangsangan dari dalam dan luar tubuhnya
b. makanan yang dimakannya
c. rangsangan dari dalam tubuhnya
d. rangsangan dari luar tubuhnya
4.        Makhluk hidup selalu bernapas. Bernapas adalah ….
a. menghirup dan menghembuskan karbon dioksida
b. menghirup dan menghembuskan oksigen
c. menghirup karbondioksida dari udara dan menghembuskan oksigen
d. menghirup oksigen dari udara dan menghembuskan karbon dioksida
5.        Di dalam tubuh makhluk hidup berlangsung proses oksidasi yang menghasilkan …
a. gula
b. tenaga
c. lemak dan protein
d. oksigen dan karbon dioksida
6.        Bunga matahari menghadap kearah yang berubah-ubah. Perubahan itu dipengaruhi oleh ….
a. cahaya matahari
b. tekanan udara
c. kelembapan udara
d. arah angin
7.        Makhluk hidup memerlukan makanan sebagai sumber ….
a. energy                                    c. karbondioksida
b. uap air                                    d. oksigen
8.        Sebagai makhluk hidup, tumbuhan juga memerlukan makanan berupa zat ….
a. sisa metabolisme                               c. mikroorganisme
b. organik                                  
            d. Anorganik
9.        Alat pengeluaran zat sisa pada manusia adalah ….
a. jantung, paru-paru dan ginjal
b. ginjal, kulit dan paru-paru
c. kulit, ginjal  dan hati
d. jantung, hati dan paru-paru
10.      Tumbuhan mampu mengubah air dan karbon dioksida menjadi gula dan oksigen dengan bantuan ….
a. pupuk
b. angina
c. air hujan
d. sinar matahari
         

 Kunci jawaban :
           I . 1    Berkembang biak
2.    Berkembang biak
3.    Pengertian pertumbuhan (growth) adalah proses pertambahan volume yang bersifat irreversibel ( tak dapat kembali ke semula ) pertambahan volume ini di sebabkan karena pertambahan jumlah sel dan pertambahan ukuran sel.Pertumbuhan bersifat kuantitatif artinya bisa diukur dengan alat ukur, Sedangkan perkembangan (development) adalah proses perubahan kearah kedewasaan (maturation) dan bersifat kualitatif .
4.    Melalui adaptasi
5.    Daun menutup pada sore hari, ujung akar menuju ke air




II.             
1. A
  1. B
  2. A
  3. D
  4. B
  5. A
  6. B
  7. D
  8. C
10.D
                       

Soal dan Jawaban Listrik Dinamis

  LISTRIK DINAMIS   1.        Tuliskan faktor-faktor yang mempengaruhi hambatan suatu penghantar! Jawab : Faktor yang mempengaruhi h...