Saturday, 9 January 2021

Bimtek Guru Belajar Seri AKM Tingkat SMP - Pengantar Program Bimtek Guru Belajar Seri AKM

 


Pengantar Program Bimtek Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum

Selamat Datang!

Anda telah menyelesaikan program Orientasi. Sekarang Bapak dan Ibu telah berada pada tahap kedua, yaitu Bimtek Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum. Selamat datang! Apakah Anda telah siap untuk belajar?

Pada program ini, kita akan belajar mengenai:

1.    -Konsep Asesmen Nasional untuk peningkatan kualitas pembelajaran

2.    -Teknis Pelaksanaan Asesmen Nasional

3.    -Butir Soal Asesmen Literasi Membaca Tingkat SMP

4.    -Butir Soal Asesmen Numerasi pada Tingkat SMP

5.    -Tindak Lanjut Laporan hasil Asesmen Kompetensi Minimum

Program ini akan efektif bila Anda:

  1. Mengikuti instruksi pembelajaran dengan teliti
  2. Mempelajari secara seksama semua konsep 
  3. Mengisi kuis dan diskusi dengan sebenar-benarnya
  4. Melakukan latihan secara mandiri dan berkala 

Anda sudah mengetahui tujuan dan cara efektif mengikuti program. Setelah ini, Anda akan melakukan Asesmen Pra Program untuk mengetahui kemampuan awal Anda sebelum mengikuti proses belajar. Silakan lanjut ke aktivitas berikutnya. 

 

Asesmen Pra Program Bimtek Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum

Sebelum memulai proses belajar, Anda diharapkan mengisi Asesmen Pra Program yang bertujuan untuk mengetahui tingkat pemahaman awal Anda. Untuk itu, Anda diminta menjawab sesuai dengan kemampuan Anda. Anda akan diberikan soal-soal pilihan ganda yang terdiri atas 30 soal. Silakan memilih jawaban menurut Anda paling tepat. 

Bagaimana jika hasil asesmen pra kurang maksimal? Tidak perlu khawatir bila mendapat hasil yang kurang memuaskan. Pada akhir program, Anda akan mengisi kembali kuis ini pada aktivitas Asesmen Pasca Program. Anda dapat membandingkan hasil yang diperoleh antara asesmen pra dengan asesmen pasca. Dengan demikian, Anda dapat mengukur perkembangan proses belajar secara mandiri. Sudah siap? Mari, kita mulai! 

Selengkapnya ada pada video di atas!

Soal dan Jawaban Listrik Dinamis

  LISTRIK DINAMIS   1.        Tuliskan faktor-faktor yang mempengaruhi hambatan suatu penghantar! Jawab : Faktor yang mempengaruhi h...