KOMPONEN PENYUSUN TATA SURYA
Tata
surya adalah kumpulan benda langit yang terdiri atas sebuah bintang yang
disebut matahari dan semua objek yang mengelilinginya. Tata surya terletak di
dalam satu galaksi. Saat ini manusia mengetahui objek di dalam sistem tata
surya mengorbit pada Matahari. Selain itu, gravitasi Matahari juga memengaruhi
pergerakan benda-benda dalam sistem tata surya sebagaimana gravitasi Bumi
memengaruhi pergerakan Bulan yang mengorbit padanya.
Pada awal tahun 1600-an, Johannes Kepler, seorang ahli matematika dari Jerman, mulai mempelajari orbit planet-planet. Kepler menemukan bahwa bentuk orbit planet tidak melingkar, tetapi berbentuk oval atau elips. Perhitungan lebih lanjut menunjukkan bahwa letak Matahari tidak di pusat orbit, tetapi sedikit offset. Kepler juga menemukan bahwa planet bergerak dengan kecepatan yang berbeda dalam orbitnya di sekitar Matahari yang ditunjukkan pada tabel berikut.
Tabel
Rata-Rata Kecepatan Orbital Planet dalam Tata Surya
Tabel
tersebut di atas menunjukkan bahwa planet yang dekat dengan Matahari bergerak
lebih cepat daripada planet yang jauh dari Matahari. Bidang edar planet-planet
dalam mengelilingi Matahari disebut bidang edar dan bidang edar Bumi dalam
mengelilingi Matahari disebut dengan bidang ekliptika.
1.
Tata
surya adalah susunan benda-benda lagit yang terdiri atas matahari sebagai pusat
tata surya, planet-planet, komet, meteoroid, dan asteroid yang mengelilingi
matahari.
2.
Matahari
adalah bintang yang terdapat di dalam tata surya yang memiliki empat lapisan,
yaitu inti matahari, fotosfer, kromosfer, dan korona.
3.
Planet
dalam terdiri atas Merkurius, Venus, Bumi, dan Mars.
4.
Planet
luar terdiri atas Jupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus.
5.
Rotasi
Bumi adalah perputaran Bumi pada porosnya.
6.
Kala
Rotasi Bumi adalah waktu yang dibutuhkan oleh Bumi untuk sekali berputar, yaitu
23 jam 56 menit.
7.
Dampak
dari Rotasi Bumi diantaranya adalah gerak semu harian matahari, perbedaan
waktu, pembelokan arah angina, dan pembelokan arah arus laut.
8.
Revolusi
Bumi adalah pergerakan Bumi dalam mengelilingi matahari.
9.
Kala
Revolusi Bumi adalah waktu yang dibutuhkan oleh Bumi untuk sekali mengelilingi
matahari, yaitu 365,25 hari.
10.
Dampak
dari Revolusi Bumi di antaranya adalah terjadinya gerak semu tahunan matahari,
perbedaan lamanya siang dan malam, dan pergantian musim.
11.
Bulan
melakukan tiga gerakan sekaligus, yaitu rotasi, revolusi, dan gerak
bersama-sama Bumi mengelilingi Matahari. Kala Rotasi Bulan sama dengan kala
revolusinya terhadap Bumi, yaitu 27,3 hari.
12.
Dampak
dari pergerakan Bulan di antaranya pasang surut air laut, pembagian Bulan,
fase-fase Bulan, gerhana Matahari dan gerhana Bulan.
13.
Gerhana
Matahari terjadi ketika posisi Bulan berada di antara Matahari dan Bumi, dan
ketiganya terletak dalam satu garis.
14.
Gerhana
Bulan terjadi apabila Bumi berada di antara Matahari dan Bulan.
Soal Latihan
1.
Kumpulan
benda-benda langit dengan Matahari sebagai pusatnya dan berbagai benda ruang
angkasa yang mengelilinginya disebut ....
a.
Planet
b.
Tata surya
c.
Bima
Sakti
d. Milky
Way
2.
Susunan
planet dari yang jaraknya terdekat matahari adalah ....
a.
Merkurius,
Venus, Bumi, Mars, Yupiter, Uranus, Saturnus, Neptunus
b.
Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Yupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus
c.
Merkurius,
Venus, Mars, Bumi, Yupiter, Uranus, Saturnus, Neptunus
d.
Merkurius,
Venus, Mars, Bumi, Yupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus
3.
Planet
yang memiliki keadaan hampir mirip dengan Bumi yang mempunyai lapisan atmosfer
tipis, dan memiliki dua satelit, yaitu Demos dan Fobos adalah ....
a.
Mars
b.
Uranus
c.
Saturnus
d.
Merkurius
4.
Berdasarkan
sabuk Asteroid sebagai pembatas, maka planet dibedakan menjadi planet dalam dan
planet luar. Berikut ini yang merupakan planet luar adalah ....
a.
Bumi
b.
Mars
c.
Saturnus
d.
Merkurius
5.
Planet
yang memiliki ciri khusus, yaitu memiliki cincin yang melingkar adalah palnet
....
a.
Uranus
b.
Saturnus
c.
Neptunus
d.
Merkurius
6.
Di antara
kelompok planet di bawah ini yang merupakan kelompok planet luar adalah ....
a.
Merkurius
dan Venus
b.
Merkurius,
Venus, Bumi, Mars
c.
Yupiter,
Saturnus, Uranus, Neptunus
d.
Mars, Yupiter, Saturnus, Uranus, Neptunus
7.
Planet-planet
yang berukuran besar dan komposisi penyusunnya dari es dan gas hidrogen disebut
kelompok ....
a.
Planet
luar
b.
Planet
dalam
c.
Planet Jovian
d.
Planet
terrestial
8.
Bentuk
planet bumi tidak bulat sempurna melainkan ....
a.
Bulat
oval
b.
Bulat
telor
c.
Bulat pepat
d.
Bulat
lonjong
9.
Gerakan
bumi yang memiliki periode 23 jam 56 menit 0,49 detik adalah ....
a.
Orbit
b.
Rotasi
c.
Edaran
d.
Revolusi
10.
Peristiwa
yang disebabkan rotasi bumi adalah ....
a.
Pergantian
musim
b.
Gerak semu harian matahari
c.
Perbedaan
lamanya waktu siang dan malam
d.
Perubahan
waktu di berbagai tempat di belahan dunia 3 dan 4
11.
Revolusi
bumi merupakan perputaran Bumi mengelilingi Matahari. Akibat dari terjadinya
revolusi Bumi adalah ....
a.
Terjadinya perubahan musim
b.
Terjadinya
gerak semu bintang
c.
Terjadinya
pembelokan arah angin
d.
Perbedaan
percepatan gravitasi Bumi
12.
Benda
langit yang mengelilingi matahari dengan orbit yang sangat lonjong disebut ....
a.
Planet
b.
Komet
c.
Asteroid
d.
Meteoroid
13.
Bagian
komet yang berukuran lebih panjang daripada bagian komet lainnya, arah struktur
ini selalu menjauhi Matahari dikarenakan dorongan yang berasal dari angin dan
radiasi Matahari. Bagian yang dimaksud adalah ....
a.
Koma
b.
Inti
komet
c.
Ekor komet
d.
Mantel
komet
14.
Benda
langit yang berukuran kecil melayang di udara dan tidak mempunyai lintasan
adalah ....
a.
Komet
b.
Satelit
c.
Asteroid
d.
Meteoroid
15.
Benda
langit yang sering disebut bintang jatuh adalah ....
a.
Komet
b.
Meteor
c.
Meteorit
d.
Asteroid
16.
Dalam
berevolusi, makin dekat jarak planet terhadap matahari, gerakan planet ....
a.
Makin cepat
b.
Makin
lambat
c.
Lambat
kemudian cepat
d.
Lambat
untuk planet yang besar
17.
Urutan
lapisan Matahari dari inti hingga lapisan terluar adalah ....
a.
Inti Matahari, fotosfer, kromosfer, korona
b.
Inti
Matahari, kromosfer, fotosfer, korona
c.
Inti
Matahari, korona, fotosfer, kromosfer
d.
Inti
Matahari, kromosfer, korona, fotosfer
18.
Lapisan
matahari yang terlihat seperti mahkota berwarna keabu-abuan saat gerhana
matahari total adalah ....
a.
Korona
b.
Fotosfer
c.
Kromosfer
d.
Inti
matahari
19.
Peristiwa
pasang surut air laut adalah dampak dari pergerakan bulan. Di bawah ini
kegiatan yang memanfaatkan pasang surut air laut adalah ....
a.
Perkebunan
b.
Pembuatan
garam
c.
Persawahan
pasang surut
d.
Pelayaran
kapal ke dermaga
20.
Berikut
ini yang bukan merupakan fase bentuk Bulan adalah ....
a.
Bulan
baru
b.
Bulan
sabit
c.
Bulan bintang
d.
Bulan
purnama