Sunday 7 May 2023

SOAL LATIHAN DAN JAWABANNYA ASESMEN SUMATIF AKHIR JENJANG IPA

 


SOAL LATIHAN UJIAN SEKOLAH IPA DAN JAWABANNYA

1.      Seorang siswa diberi benda mirip batu dan diminta melakukan pengamatan apakah benda tersebut adalah benda mati atau makhluk hidup sambil mencatat hasil pengamatannya. Siswa tersebut diminta untuk meletakkan benda mirip batu di atas tanah dalam sebuah pot. Beberapa saat kemudian, siswa tersebut melihat benda mirip batu yang dia letakkan dalam pot berisi tanah berkecambah. Jika siswa tersebut diminta untuk menyimpulkan hasil pengamatannya maka kesimpulan yang benar adalah ....

a.    Benda tersebut adalah benda mati karena tidak makan

b.    Benda tersebut adalah benda mati karena tidak bergerak

c.    Benda tersebut adalah makhluk hidup karena tumbuh

d.    Benda tersebut adalah makhluk hidup karena bernafas

2.      Transportasi zat pada tumbuhan yang memanfaatkan adanya tekanan hidrostatik terjadi pada jaringan ....

a.    Xilem

b.    Floem

c.    Parenkim

d.    Epidermis

3.      Percobaan Nedham dengan merebus kaldu dalam wadah selama beberapa menit lalu menutupnya dengan gabus mendorongnya membuat kesimpulan bahwa bakteri yang terdapat dalam kaldu tersebut beberapa hari kemudian berasal dari kaldu itu sendiri. Percobaan tersebut kemudian disempurnakan oleh salah seorang ilmuwan pendukung teori biogenesis yang melakukan percobaan dengan cara memanasakan 2 tabung kaldu, kemudian setelah didinginkan kaldu tersebut diberi perlakuan berbeda. Satu tabung dibiarkan terbuka dan satu tabung yang lain ditutup. Ilmuwan pendukung teori biogenesis yang dimaksud adalah ....

a.    Aristoteles

b.    Louis Pasteur

c.    Alexander Oparin

d.    Lazzato Spallanzani

4.      Udara akan spontan mengalir dari tempat yang tekanannya tinggi ke tempat yang tekanannya rendah. Berdasarkan hal tersebut, proses inspirasi akan lebih mudah dilakukan saat ....

a.    Pagi hari

b.    Siang hari

c.    Berada di puncak gunung

d.    Berada di dekat api unggun

5.      Perhatikan daftar obat-obatan berikut!

1)    Morfin

2)    Heroin

3)    Ekstasi

4)    Metadon

5)    Amfetamin

6)    Sabu-sabu

Berdasarkan data di atas, narkotika ditunjukkan oleh nomor ....

a.    1, 2, dan 4

b.    1, 3, dan 5

c.    2, 4, dan 6

d.    4, 5, dan 6

6.      Berikut adalah berbagai hormon yang dihasilkan oleh kelenjar hipofisa.

1)    TSH

2)    ADH

3)    MSH

4)    ACTH

5)    STH/GH

6)    Vasopresin

Hormon yang dihasilkan oleh hipofisa bagian depan (lobus anterior) ditunjukkan oleh nomor ....

a.    4

b.    5 dan 6

c.    1, 2, dan 3

d.    1, 4, dan 5

7.      Pada jantung manusia sebelah kiri, darah mengalir dari arteri pulmonalis ke aorta. Alasan darah tidak dapat mengalir kembali ke arah sebelumnya adalah ....

a.    Karena terdapat katup mitrialis

b.    Karena terdapat katup trikuspidalis

c.    Karena tekanan darah di atrium kiri lebih rendah dari ventrikel kiri

d.    Karena otot di bagian atrium lebih tipis dibandingkan di bagian ventrikel

8.      Berikut adalah dua gejala yang ditunjukkan oleh orang yang memiliki gangguan pada fungsi pankreasnya adalah ....

a.    Selalu merasa haus dan berat badan meningkat

b.    Kerusakan pada mata dan sering merasa pusing

c.    Peningkatan berat badan dan sering merasa bingung

d.    Selalu merasa haus dan mengalami kerusakan mata

9.      Secara berturut-turut susunan kromosom ootid, ovarium, ovum, dan oogenium adalah ....

a.    N, 2N, N dan 2N

b.    N, N, 2N, dan 2N

c.    N, 2N, 2N, dan 2N

d.    2N, N, 2N, dan 2N

10.   Di bawah ini yang merupakan pengertian reproduksi yang tepat adalah kemampuan makhluk hidup untuk ....

a.    Bertahan hidup

b.    Menduplikasikan dirinya

c.    Menghasilkan keturunan

d.    Beradaptasi dengan lingkungan

11.   Peristiwa terperangkapnya panas matahari di lapisan bumi sehingga suhu bumi meningkat dikenal dengan istilah ....

a.    Hujan asam

b.    Efek rumah kaca

c.    Rusaknya lapisan ozon

d.    Penipisan lapisan ozon

12.   Salah satu bagian penyusun tulang yang menghasilkan sel darah merah dan sel darah putih adalah ....

a.    Kartilago

b.    Periosteum

c.    Tulang spons

d.    Sumsum merah tulang

13.   Proses fertilisasi sel ovum oleh sel sperma merupakan prinsip dasar dari salah satu jenis bioteknologi, yaitu ....

a.    Kloning

b.    Hibridoma

c.    Fermentasi

d.    Tumbuhan transgenik

14.   Dua kawat sejajar yang dialiri arus listrik dengan arah yang berlawanan akan mengalami gaya ....

a.    Nol

b.    Tarik menarik

c.    Tolak menolak

d.    Saling tegak lurus

15.   Pelangi terbentuk karena cahaya matahari dibiaskan oleh butir-butir air hujan. Warna cahaya yang memiliki panjang gelombang paling besar adalah ....

a.    Biru

b.    Hijau

c.    Ungu

d.    Kuning

16.   Sinar matahari dapat merambat sampai ke bumi meski pada ruang angkasa di antara matahari dan bumi relatif hampa. Hal ini terjadi karena ....

a.    Sinar matahari dapat merambat tanpa medium

b.    Sinar matahari mempunyai intensitas yang tinggi

c.    Sinar matahari mengalami pembiasan sebelum sampai ke bumi

d.    Sinar matahari mengalami pemantulan sebelum sampai ke bumi

17.   Gerhana bulan terjadi ketika ....

a.    Matahari berada di antara bumi dan bulan

b.    Bumi berada di antara matahari dan bulan

c.    Bulan berada di antara matahari dan bumi

d.    Matahari, bumi, dan bulan tidak berada pada garis lurus

18.   Dilihat dari bumi, bulan mengalami perubahan penampakan yang dikenal juga sebagai perubahan fase bulan. Perubahan fase bulan tidak diakibatkan oleh ....

a.    Rotasi bulan pada sumbunya

b.    Revolusi bulan terhadap bumi

c.    Revolusi bumi terhadap matahari

d.    Posisi relatif bulan terhadap bumi

19.   Suatu magnet batang dibungkus dengan suatu plastik. Pernyataan di bawah ini benar tentang jumlah garis gaya magnet yang menembus permukaan plastik adalah ....

a.    Tidak dapat ditentukan dari informasi di atas

b.    Jumlah garis gaya yang menembus masuk lebih kecil dari jumlah garis gaya yang menembus keluar

c.    Jumlah garis gaya yang menembus masuk sama dengan jumlah garis gaya yang menembus keluar

d.    Jumlah garis gaya yang menembus masuk lebih besar dari jumlah garis gaya yang menembus keluar

20.   Komunikasi antar seluruh sel dalam tubuh dapat berlangsung karena adanya peran dari ....

a.    Hormon

b.    Reseptor

c.    Prostaglandin

d.    Neurotrasmiter

21.   Organel sel yang berperan dalam proses transportasi adalah ....

a.    Lisosom

b.    Ribosom

c.    Badan Golgi

d.    Retikulum Endplasma

22.   Hantaran listrik yang berlangsung di sepanjang akson melibatkan ion di bawah ini, kecuali ion ....

a.    Klor (Cl-)

b.    Kalium (K+)

c.    Sodium (Na+)

d.    Calsium (Ca2+)

23.   Sebuah benda diukur di udara memiliki berat 100 N dan volume 500 cm3. Jika massa jenis minyak 0,8 g/cm3 dan g = 9,8 m/s2, berat benda ketika dicelupkan ke dalam minyak sebesar ....

a.    32,4 N

b.    40,8 N

c.    55,2 N

d.    60,8 N

24.   Pada bagian laring terdapat katup yang disebut epiglotis. Katup tersebut berfungsi ....

a.    Mengeluarkan kotoran yang masuk bersama udara pernapasan.

b.    Menggetarkan pita suara sehingga dihasilkan gelombang suara

c.    Menyaring partikel berbahaya yang masuk ke dalam saluran pernapasan

d.    Mengatur jalannya udara dan makanan agar dapat melewati salurannya masing-masing

25.   Otot diafragma berperan dalam mekanisme pernapasan perut. Peristiwa yang terjadi saat otot diafragma berkontraksi adalah ....

a.    Udara masuk ke paru-paru karena volume rongga dada mengecil akibat diafragma melengkung

b.    Udara keluar dari paru-paru karena volume rongga dada mengecil akibat diafragma melengkung

c.    Udara masuk ke paru-paru karena volume rongga dada membesar akibat diafragma mendatar

d.    Udara keluar dari paru-paru karena volume rongga dada membesar akibat diafragma mendatar

26.   Perhatikan beberapa gangguan pada sistem pernapasan berikut!

1)    TBC

2)    Difteri

3)    Influenza

4)    Faringitis

5)    Emfisema

Gangguan pada sistem pernapasan manusia yang disebabkan oleh infeksi bakteri ditunjukkan oleh angka ....

a.    1, 2, dan 3

b.    1, 2, dan 4

c.    1, 3, dan 5

d.    2, 3, dan 4

27.   Sebuah tanaman memiliki karakteristik, yaitu memiliki duri, zat lilin, dan sulur. Tanaman yang memiliki karakteristik di atas merupakan jenis tanaman ....

a.    Epipit

b.    Akuastik

c.    Parasitik

d.    Xeromorfik

28.   Seorang wanita bergolongan darah B menikah dengan seorang pria bergolongan darah A. Pasangan ini mendapatkan anak pertama mereka bergolongan darah O. Kemungkinan peluang anak mereka yang kedua lahir bergolongan darah A adalah sebesar ....

a.    ½

b.    ¼

c.    1/8

d.    1/16

29.   Seorang siswa bersama kelompoknya sedang meneliti tanaman di sekitar sungai dekat sekolah mereka. Kelompok siswa tersebut menemukan sebuah tanaman di tepi sungai dengan ciri-ciri sebagai berikut.

a)    Berwarna hijau

b)    Bentuk seperti lembaran

c)    Tumbuh menjalar horizontal/mendatar

d)    Terdapat alat perkembangbiakan berbentuk mangkuk

e)    Mempunyai rambut seperti akar untuk menempel pada tanah

Berdasarkan ciri-ciri di atas, tanaman yang ditemukan oleh siswa termasuk ke dalam kelompok ....

a.    Fungi

b.    Lichenes

c.    Bryophyta

d.    Pterydophyta

30.   Percobaan fotosintesis yang membuktikan bahwa pada tahap perubahan karbondioksida (CO2) menjadi (C6H12O6) yang berlangsung tanpa bantuan cahaya matahari disebut dengan percobaan ....

a.    Hill

b.    Sach

c.    Ingenouz

d.    Blackman

31.   Berikut ini adalah beberapa cara dalam reproduksi pada hewan.

1)    Tunas

2)    Konjugasi

3)    Plasmogami

4)    Fragmentasi

5)    Membelah diri

6)    Parthenogenesis

Berdasarkan data di atas, cara reproduksi vegetatif ditunjukkan oleh nomor ....

a.    1, 2, dan 3

b.    1, 2, dan 6

c.    1, 4, dan 5

d.    2 dan 3

32.   Unit struktural terkecil dari suatu makhluk hidup adalah ....

a.    Sel

b.    Organ

c.    Jaringan

d.    Sistem organ

33.   Zat yang apabila dikonsumsi dapat menyebabkan ketergantungan termasuk dalam kelompok zat ....

a.    Aditif

b.    Adiktif

c.    Penenang

d.    Halusinogen

34.   Kumpulan besaran di bawah ini yang semuanya merupakan besaran turunan dan bukan vektor adalah ...

a.    Gaya, usaha, massa, temperatur

b.    Usaha, massa jenis, luas, energi

c.    Impuls, momentum, arus, massa

d.    Panjang, potensial, medan, energi

35.   Ahmad membawa ember berkapasitas 10 liter yang terisi air sungai sebanyak setengah dari ember tersebut. Ember yang sama kemudian digunakan oleh Budi untuk membawa pasir sebanyak 2 kg. Pernyataan yang benar sesuai dengan ilustrasi di atas adalah ....

a.    Beban yang dibawa oleh Ahmad sama berat dengan yang dibawa oleh Budi

b.    Beban yang dibawa oleh Ahmad lebih berat dibanding yang dibawa oleh Budi

c.    Volume air yang dibawa oleh Ahmad sama dengan volume pasir yang dibawa oleh Budi

d.    Volume air yang dibawa oleh Ahmad lebih kecil dibanding dengan volume pasir yang dibawa oleh Budi

36.   Temperatur Reamur dan Fahrenheit akan menunjukkan angka yang sama pada suhu ....

a.    00

b.    -400

c.    -6,40

d.    -25,60

37.   Satuan suhu 0A didefinisikan dengan menggunakan titik bawah 100A untuk es yang mencair pada tekanan udara 1 atm dan titik atas 900A untuk air yang menguap pada tekanan udara 1 atm. Jika suatu benda memiliki suhu 250C, suhu benda itu dalam 0A adalah ....

a.    28

b.    30

c.    35

d.    42

38.   Sebuah mesin menyebabkan benda bergerak dengan kecepatan 8 m/s setelah bekerja selama 20 detik. Jika massa benda 250 kg maka daya mesin tersebut adalah ....watt.

a.    400

b.    800

c.    1.000

d.    2.000

39.   Sebuah balok didorong dengan kecepatan 2 m/s2. Jika gaya yang digunakan sebesar 30 N, maka massa balok adalah sebesar ....

a.    11 kg

b.    13 kg

c.    15 kg

d.    17 kg

40.   Sebuah kereta api melaju sehingga mengeluarkan suara dengan kecepatan 6.500 m/s. Jika panjang gelombang suara di rel adalah 11,6 m maka frekuensi suara yang dikeluarkan kereta api, yaitu sebesar ....

a.    560 Hz

b.    562 Hz

c.    564 Hz

d.    565 Hz

 

Pengembangan Kompetensi Fitur Pengelolaan Kinerja Guru dan Kepala Sekolah di Platform Merdeka Mengajar

  Pada tanggal 19 Desember 2023 GTK Kemdikbudristek telah merilis Fitur Pengelolaan Kinerja Guru dan Kepala Sekolah di Platform Merdeka Meng...